OpenSID v2.4

Informasi Rilis OpenSID
OpenSID v2.4 dirilis pada tanggal 17 Agustus 2017. Dalam rilis ini ditambahkan surat keterangan beda identitas KIS dan penguatan pertahanan OpenSID terhadap serangan hacker. Selain itu, rilis ini juga berisi beberapa perbaikan yang diminta oleh komunitas SID.
Terima kasih pada Ahmad Afandi yang terus membuat kontribusi dan pada Agus Haryanto yang telah melaporkan kelemahan keamanan OpenSID yang perlu diperbaiki.
Lengkapnya, isi rilis OpenSID v2.4:
- #560: Sekarang berkas yang berisi script PHP terdeteksi dan tidak bisa diunggah di halaman dokumen web maupun dokumen kependudukan. [security-fix]
- #559: Sekarang kolom nomor bagian bawah ditampilkan di Laporan Kartu Keluarga dan Cetak Kartu Keluarga. [bug-fix]
- #556: Sekarang Surat Keluar menampilkan jumlah surat yang benar pada halaman pertama sesuai paginasi. [bug-fix]
- #541: Tambahkan alamat email di kode_isian [alamat_des] dan [alamat_desa] untuk ditampilkan di header surat Export Doc.
- #549: Unggah foto perangkat waktu menambah perangkat desa. Sekarang foto perangkat desa tidak hilang pada waktu mengubah data perangkat desa. [bug-fix]
- #548: Sekarang user yang terkunci tidak bisa login di modul admin. [security-fix]
- #543: Sekarang file di server juga dihapus pada saat menghapus dokumen web atau dokumen kependudukan. [bug-fix]
- Menu dan submenu Plan sekarang hanya bisa diakses oleh user yang sudah login. [security-fix]
- Isi folder /vendor sekarang tidak bisa dilihat. [security-fix]
- Hapus file info.php. [security-fix]
- #544: Tampilan menu statis diperkecil sesuai dengan menu dinamis.
- #545: Ganti contoh perubahan css di desa-contoh.css di tema ‘default’ supaya gambar latar belakang tidak mengecil. [bug-fix]
- Sekarang file di folder themes tidak bisa diakses langsung. [security-fix]
- #546: Hapus folder /script yang berisi file yang tidak digunakan. [security-fix]
- #540: Sekarang penampakan file di folder surat dicegah. [security-fix]
- #535: Sekarang upload dokumen kependudukan dan dokumen web dibatasi ke jenis file dokumen, gambar dan arsip [security-fix]
- #534: Sekarang artikel yang berisi data tabel tidak merusak penampilan web. [bug-fix]
- #533: Tambah sebutan_singkatan_kadus untuk menyesuaikan tujuan disposisi pada Surat Masuk, misalnya ‘kawil’ atau ‘kadus’.
- Perbaiki hitungan umur pada surat_ket_kelahiran di Firefox. [bug-fix]
- #530: Sekarang artikel baru yang tidak bergambar tidak berisi gambar default. [bug-fix]
- #529: Sekarang paginasi halaman Admin Web > Widget menampilkan daftar widget dengan benar pada penampilan awal. [bug-fix]
- #527: Tambah Surat Keterangan Beda Identitas KIS sebagai surat sistem.
- #526: Perbaiki Surat Keterangan Kurang Mampu.
- Sekarang dokumen kelengkapan kependudukan bisa diubah.
Perhatian:
Rilis ini memerlukan perubahan struktur database. Apabila meng-upgrade (yaitu bukan install baru), struktur database perlu diubah dengan menjalankan fitur Database > Migrasi DB. Fitur migrasi ini melakukan perubahan database yang diperlukan.
Komentar Terbaru